News

SMA Trensains Tebuireng Masuk 5 Besar SMA Swasta Islam Terbaik se Jawa Timur

1 Mins read

IBTimes.ID – SMA Trensains Tebuireng 2 yang terletak di Jombok, Kecamatan Ngoro, Jombang masuk ke 5 besar SMA Swasta Islam terbaik se-Jawa Timur. Sekolah tersebut menempati posisi ke-4 dengan nilai rerata nilai TPS UTBK 539,435.

Dilansir dari jejakruang.com (8/6), Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

LTMPT adalah satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi terstandar di Indonesia. Pelaksanaan UTBK oleh LTMPT memiliki keunggulan karena hasil tes kredibel, terstandar dan nilai diberikan secara individu kepada peserta.

LTMPT dalam websitenya menampilkan data 1000 sekolah dengan nilai rerata TPS UTBK tertinggi. Dari data 1000 sekolah tersebut kita dapat melihat sekolah terbaik berdasarkan urutan rangking dan wilayahnya. Sedangkan metode Pengukuran untuk 1.000 sekolah tertinggi adalah sebagai berikut:

  1. SLTA yang diikutkan dalam pengukuran ini adalah, SLTA yang jumlah siswanya mengikuti UTBK tahun 2020 minimal 20 orang.
  2. Jumlah SLTA yang memenuhi kriteria sebanyak 6.156 sekolah.
  3. Rerata nilai TPS peserta dihitung berdasarkan rerata dari nilai 4 sub tes, yaitu kemampuan kuantitatif, kemampuan memahami bacaan dan menulis, kemampuan penalaran umum, dan pengetahuan pemahaman umum.
  4. Rerata nilai TPS Sekolah dihitung berdasarkan rerata nilai TPS dari peserta di sekolah tersebut.
  5. SLTA diurutkan berdasarkan rerata nilai TPS dari tertinggi hingga terendah.
  6. Diambil 1.000 SLTA dengan rerata nilai TPS tertinggi.

Sekolah swasta Islam dengan rata-rata nilai TPS tertinggi se Jawa Timur diraih oleh SMA Plus Arrahmat Bojonegoro dengan rata-rata nilai TPS 556,666. Urutan kedua diisi oleh SMAS Al Izzah Batu Malang dengan rata-rata nilai TPS 548,767.

Urutan ketiga diisi oleh SMAS Al Hikmah Surabaya dengan rata-rata nilai TPS 540,925, dan menyusul dengan ketat SMA Trensains Tebuireng Jombang dengan rata-rata nilai TPS 539,435.

Baca Juga  Tantangan Guru Madrasah, dari Dituduh Radikal hingga Tuntutan Skill yang Tinggi

Reporter : Yusuf

Avatar
1345 posts

About author
IBTimes.ID - Rujukan Muslim Modern. Media Islam yang membawa risalah pencerahan untuk masyarakat modern.
Articles
Related posts
News

GLOBAL SANTRI FEST 2024: Peluang Edukasi di Amerika Terbuka untuk Semua

3 Mins read
IBTimes.ID, Jakarta – Sukses dengan program-program pendidikan sebelumnya, USAID Teman LPDP berkolaborasi dengan Santri Mengglobal akan menggelar Global Santri Fest 2024. Acara ini…
News

Rizal Sukma Terpilih Jadi Anggota Board of Advisers International IDEA

1 Mins read
IBTimes.ID – Rizal Sukma, Duta Besar RI untuk Kerajaan Inggris dari Muhammadiyah tahun 2016-2020 terpilih sebagai anggota Board of Advisers (BoA) Internasional…
News

Muhammadiyah dan Arab Saudi Tetapkan Idulfitri 1445 H Jatuh pada Rabu 10 April

1 Mins read
IBTimes.ID – Pemerintah Arab Saudi menetapkan bahwa hari raya Idulfitri 1445 H jatuh pada hari Rabu, 10 April 2024. Keputusan ini berdasarkan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *