Mungkin ada banyak kesalahan dan khilaf yang sering kita lakukan kepada orang lain, baik secara sadar ataupun tidak sadar. Namun, ada sebagian dari kesalahan dan kekhilafan itu yang bila mana diketahui oleh banyak orang ternyata adalah sebuah aib yang sangat buruk dan memalukan. Maka dari itulah, kita perlu memohon supaya Allah selalu menutupi segala aib kita, salah satunya dengan membaca doa. Lalu, bagaimanakah bunyi doanya?
Doa Agar Allah Menutupi Aib Kita
Supaya aib yang kita miliki tidak tersebar dan menjadi bahan omongan di mana-mana, doa supaya Allah menutupi aib bisa kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari. Adapun bunyi doanya berikut ini:
اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِي
Allahummas-tur ‘Awrootii
Artinya: “Yaa Allah tutuplah aib-aibku”
Adapun versi panjang doa di atas yang disebutkan dalam kitab Shahih Ibnu Hibban dari Abdullah bin Umar yaitu:
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَافِيَةَ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ، اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِي دِينِي، وَدُنْيَايَ، وَأَهْلِي، وَمَالِي، اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِي، وَآمِنْ رَوْعَاتِي، اللَّهُمَّ احْفَظْنِي مِنْ بَيْنِ يَدَيَّ، وَمِنْ خَلْفِي، وَعَنْ يَمِينِي، وَعَنْ شِمَالِي، وَمِنْ فَوْقِي، وَأَعُوذُ بِعَظَمَتِكَ أَنْ أُغْتَالَ مِنْ تَحْتِي». (صحيح ابن حبان)
Allohumma inni as’alukal ‘afiyah fid dunya wal akhirah, allahumma inni as’alukal ‘afwa wal ‘afiyah fi dini wa dunyaya wa ahli wa mali. Allohummastur ‘aurati wa amin rau‘ati. Allohummahfazhni min baini yadayya wa min khalfi wa ‘an yamini wa ‘an syimali wa min fawqi. Wa a‘udzu bi ‘azhamatika an ughtala min tahti.
Artinya: “Ya Allah, aku memohon keselamatan dunia dan akhirat pada-Mu. Aku memohon ampunan dan keselamatan agama, dunia, keluarga, dan hartaku. Tutupilah segala kekuaranganku, tenangkanlah hatiku, jagalah depan, belakang, kanan, kiri, dan atasku. Aku berlindung pada-Mu dari musibah yang tak terduga.” (HR. Ibnu Hibban)
Penutup Doa
Selain doa di atas, tentu di dalam ajaran Islam sudah disebutkan bagaimana cara atau tips agar aib kita sendiri tidak tersebar ke mana-mana. Salah satunya dengan cara menjaga aib saudara kita sendiri. Semua itu perlu usaha dan ikhtiar.
Renungkanlah firman Allah Swt di bawah ini:
لَهٗ مُعَقِّبٰتٌ مِّنْۢ بَيْنِ يَدَيْهِ وَمِنْ خَلْفِهٖ يَحْفَظُوْنَهٗ مِنْ اَمْرِ اللّٰهِ ۗاِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوْا مَا بِاَنْفُسِهِمْۗ وَاِذَآ اَرَادَ اللّٰهُ بِقَوْمٍ سُوْۤءًا فَلَا مَرَدَّ لَهٗ ۚوَمَا لَهُمْ مِّنْ دُوْنِهٖ مِنْ وَّالٍ
Artinya: “Baginya (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia.” (QS. Ar-Rad: 11)
Demikianlah doa supaya Allah menutupi segala aib kita dari IBTimes.ID. Yuk amalkan.
Editor: Soleh