Peristiwa

Hadir, Quraish Shihab Akan Bahas Perlindungan Anak di Islami Fest 2023

1 Mins read

IBTimes.ID, Jakarta – Pakar Tafsir Al-Qur’an Prof. Quraish Shihab akan hadir dan membahas seputar perlindungan anak dalam obrolan Islami Fest 2023. Acara ini akan digelar pada Sabtu 10 Juni 2023 pukul 14.10 s/d selesai di Redtoop Hotel, Jakarta.

Hal ini disampaikan oleh Hengki Ferdiansyah selaku Ketua Panitia Islami Fest 2023 pada Senin (5/5/2023).

“Isu ini penting dibahas mengingat era digital semakin mengaburkan hak-hak anak, terutama dalam keluarga, yang berdampak pada relasi anak dengan lingkungan di sekitarnya,” papar Hengky Ferdiansyah.

Hengki menyampaikan bahwa, M Quraish Shihab akan berbicara dan berbincang tentang “Hak dan Perlindungan Anak dalam Islam” dengan ditemani Pakar Pendidikan dan Psikolog, Najeela Shihab. Acara tersebut akan dipandu oleh aktivis dan influencer Kalis Mardiasih sebagai host.

Nantinya, kata Hengki, dalam obrolan tersebut Prof Quraish Shihab akan membahas hak dan perlindungan anak, seperti pola pengasuhan anak yang  menjadi perhatian dalam Al-Qur’an dan Hadis.

Acara Islami Fest 2023 ini diselenggarakan oleh Islami.co bersama Kementerian Agama, Unicef dan sejumlah lembaga yang lain yang peduli akan isu keberagaman.

Di akhir acara nanti, akan ada closing remarks  dari Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas kemudian dilanjutkan dengan aksi panggung Kotak Band sebagai penampilan pamungkas.

Bagi Anda yang ingin ikut hadir dalam acara ini, Anda tinggal datang langsung dan dapatkan tiketnya lewat di https://festival.islami.co/ Atau di aplikasi kitabisa.

(Soleh)

Baca Juga  489 Petugas Siap Sambut Jemaah Haji Indonesia di Arab Saudi
Related posts
Peristiwa

Garuda Indonesia Siapkan 40 Ribu Kursi Penerbangan Umrah dengan Harga Mulai dari 14 Juta

2 Mins read
IBTimes.ID – Dalam rangka memperingati 77 tahun perjalanan pengabdian melayani Indonesia, Garuda Indonesia menghadirkan nilai tambah spesial bagi masyarakat muslim Tanah Air…
Peristiwa

Black Box Pesawat ATR 42-500 yang Jatuh di Gunung Bulusaraung Berhasil Ditemukan

1 Mins read
IBTimes.ID – Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan black box (kotak hitam) pesawat ATR 42-500 yang jatuh di lereng Gunung Bulusaraung, Kabupaten…
Peristiwa

Marc Marquez Isyaratkan Pensiun dalam Waktu Dekat

1 Mins read
IBTimes.ID – Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez mengisyaratkan akan pensiun dalam waktu dekat. Pernyataan tersebut diungkapkan Marc Marquez dalam wawancara dengan media…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *