Peristiwa

Ketua Umum PP Muhammadiyah dan PP Aisyiyah Divaksin

1 Mins read

IBTimes.ID – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir Bersama Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Aisyiyah Siti Noordjannah Djohantini telah melaksanakan vaksinasi covid-19 di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta pada Rabu (3/3).

Vaksinasi Ketua Umum PP Muhammadiyah dan PP Aisyiyah tersebut langsung di bawah komando dr Mohammad Komarudin selaku Direktur Utama RS PKU Jogja dan dr Adnan Abdullah selaku Direktur Umum dan Keuangan.

Selepas melakukan vaksinasi covid-19, Haedar mengajak seluruh keluarga besar Muhammadiyah agar mengikuti program vaksinasi covid-19 yang telah dilaksanakan oleh pemerintah.

“Vaksinasi merupakan bagian dari ikhtiar kita sebagai manusia yang berdasarkan ilmu pengetahuan. Dijamin sebagai usaha untuk mengatasi wabah covid-19,” tutur Haedar.

Haedar juga mengimbau kepada warga bangsa untuk melaksanakan program vaksinasi agar dapat menghadapi wabah covid-19 ini dengan ikhtiar yang maksimal.

“Agama mengajarkan bahwa kita harus berusaha dan setelah itu kita tawakal kepada Allah. Vaksinasi ini bagi seluruh bangsa Indonesia menjadi ikhtiar kolektif dalam mengatasi wabah covid-19,” imbuh Haedar.

Sementara Noordjannah turut mengajak seluruh warga Aisyiyah dan Muhammadiyah untuk mengikuti vaksinasi covid-19. Ia juga mengajak gerakan-gerakan perempuan di Indonesia untuk mensosialisasikan dan mendorong perempuan Indonesia untuk aktif mengatasi covid-19.

“Kita bersama-sama berikhtiar lalu bersungguh sungguh bertawakal kepada Allah SWT agar kita dapat dilepaskan dari pandemic ini dan kita bisa menjalankan gerak dakwah amar makruh nahi mungkar dan tajdid lebih luas dan lebih leluasa,” tutup Noordjannah.

Editor: Yusuf

Baca Juga  Hamim Ilyas: Islam adalah Agama Pembawa Rahmat
Related posts
Peristiwa

Garuda Indonesia Siapkan 40 Ribu Kursi Penerbangan Umrah dengan Harga Mulai dari 14 Juta

2 Mins read
IBTimes.ID – Dalam rangka memperingati 77 tahun perjalanan pengabdian melayani Indonesia, Garuda Indonesia menghadirkan nilai tambah spesial bagi masyarakat muslim Tanah Air…
Peristiwa

Black Box Pesawat ATR 42-500 yang Jatuh di Gunung Bulusaraung Berhasil Ditemukan

1 Mins read
IBTimes.ID – Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan black box (kotak hitam) pesawat ATR 42-500 yang jatuh di lereng Gunung Bulusaraung, Kabupaten…
Peristiwa

Marc Marquez Isyaratkan Pensiun dalam Waktu Dekat

1 Mins read
IBTimes.ID – Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez mengisyaratkan akan pensiun dalam waktu dekat. Pernyataan tersebut diungkapkan Marc Marquez dalam wawancara dengan media…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *