Olahraga

Real Madrid Pecat Xabi Alonso, Arbeloa Jadi Pelatih Baru

2 Mins read

IBTimes.ID – Real Madrid resmi mengakhiri kerja sama dengan Xabi Alonso sebagai pelatih tim utama menyusul kekalahan dari Barcelona pada final Piala Super Spanyol yang berlangsung di Arab Saudi, Senin (12/1).

“Real Madrid mengumumkan bahwa Xabi Alonso tidak lagi menjadi pelatih tim utama. Keputusan tersebut diambil berdasarkan kesepakatan bersama antara pihak klub dan sang pelatih,” tulis Madrid dalam situsnya pada Selasa.

Klub juga menyampaikan penghormatan serta apresiasi setinggi-tingginya kepada Alonso.

“Klub menegaskan bahwa Alonso akan selalu mendapat tempat istimewa di hati para Madridista, mengingat statusnya sebagai legenda Los Blancos yang senantiasa merepresentasikan nilai-nilai klub. Real Madrid akan selalu menjadi rumah baginya.”

Keputusan pemecatan tersebut diambil setelah Madrid gagal meraih gelar Piala Super Spanyol usai dikalahkan Barcelona, serta tertinggal empat poin dari rivalnya itu di klasemen sementara LaLiga.

Xabi Alonso mulai menangani Real Madrid pada 1 Juni 2025, setelah sebelumnya mencatat kesuksesan bersama Bayer Leverkusen dengan meraih dua gelar domestik pada musim 2023/2024 dan mengantarkan klub Jerman tersebut ke final Liga Europa.

Pada awal masa kepelatihannya di Madrid, Alonso membawa tim menembus semifinal Piala Dunia Antarklub 2025, lalu mencatatkan 13 kemenangan dari 14 pertandingan awal, dengan satu-satunya kekalahan terjadi saat kalah 2-5 dari Atletico Madrid dalam laga derbi pada September 2025.

Namun, kekalahan 0-1 dari Liverpool pada 4 November menjadi awal periode sulit, di mana Madrid hanya meraih dua kemenangan dalam delapan laga berikutnya. Meski sempat kembali ke jalur positif dengan lima kemenangan beruntun, performa tersebut dinilai belum cukup meyakinkan manajemen klub untuk mempertahankan Alonso.

Alvaro Arbeloa Pelatih Baru Real Madrid

Setelah pemecatan Xabi Alonso, Manajemen Madrid bergerak cepat dan resmi menunjuk Álvaro Arbeloa sebagai pelatih tim utama untuk menggantikan Xabi Alonso, demikian pernyataan klub Liga Spanyol itu yang disampaikan melalui laman resminya pada Selasa.

Baca Juga  Tragedi Kanjuruhan adalah Tragedi Kemanusiaan

Keputusan tersebut diumumkan tak lama setelah Los Blancos menelan kekalahan 2-3 dari Barcelona pada partai final Piala Super Spanyol yang digelar di Arab Saudi, Senin (Antara/12/1).

Dalam keterangan resminya, Madrid menegaskan bahwa berakhirnya kerja sama dengan Xabi Alonso merupakan hasil kesepakatan bersama antara kedua belah pihak.

Arbeloa sebelumnya menjabat sebagai pelatih Real Madrid Castilla sejak Juni 2025. Ia juga menghabiskan seluruh perjalanan karier kepelatihannya di lingkungan akademi Madrid sejak 2020, dengan menangani berbagai kelompok usia sebelum akhirnya dipercaya memimpin tim Castilla.

Pergantian pelatih ini sekaligus menutup masa kepemimpinan Alonso yang berlangsung penuh dinamika selama delapan bulan. Alonso berada di bawah sorotan tajam akibat performa tim yang tidak stabil, konflik dengan sejumlah pemain termasuk Vinicius Junior, serta menurunnya dukungan dari skuad.

Saat ini, Madrid masih tertinggal empat poin dari Barcelona dalam persaingan klasemen Liga Spanyol.

Seperti Alonso, Arbeloa merupakan mantan pemain Real Madrid. Ia membela klub ibu kota Spanyol tersebut pada periode 2009 hingga 2016 dan turut mempersembahkan delapan gelar, di antaranya dua trofi Liga Champions dan satu gelar Liga Spanyol.

Di level internasional, Arbeloa juga menjadi bagian dari generasi emas tim nasional Spanyol yang meraih gelar juara Piala Dunia 2010 serta Piala Eropa 2008 dan 2012.

Adapun Alonso bergabung dengan Real Madrid pada awal musim ini dengan kontrak hingga Juni 2028 dan membawa ekspektasi besar, menyusul kesuksesannya mencatat sejarah bersama Bayer Leverkusen dengan meraih gelar Bundesliga dan DFB-Pokal dalam satu musim, setelah sebelumnya menangani tim yang nyaris terdegradasi.

(MS)

Related posts
Olahraga

ASEAN Para Games 2025 Resmi Dibuka di Nakhon Ratchasima

1 Mins read
IBTimes.ID – Sorot lampu stadion menari di langit Nakhon Ratchasima saat api obor menyala, menandai dimulainya ASEAN Para Games 2025 Thailand. Di…
Olahraga

Thailand Siap Jadi Tuan Rumah ASEAN Para Games ke-13

1 Mins read
IBTimes.ID – Thailand siap menjadi tuan rumah ASEAN Para Games ke-13 yang akan berlangsung di Provinsi Nakhon Ratchasima pada 20–26 Januari 2026….
Olahraga

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman Tiba di Indonesia

1 Mins read
IBTimes.ID – Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, telah tiba di Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, pada Sabtu (10/1). Dilansir dari laman…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *