Doa

Doa Bangun Tidur dan Artinya

1 Mins read

Pada tulisan sebelumnya, kita sudah membahas bacaan/lafadz “doa sebelum tidur” yang dianjurkan dalam Islam. Nah, pada tulisan kali ini kita akan membahas/membincangkan bagaimana doa bangun tidur yang dianjurkan dalam Islam.

Bangun tidur adalah sebuah kenikmatan, di mana dari sinilah kita mulai mengerjakan segala aktivitas kita sehari-hari. Doa bangun tidur bisa kita jadikan sebagai salah satu bentuk rasa syukur kita terhadap nikmat nyawa dan fisik yang masih sehat diberikan oleh-Nya.

Mungkin Anda sekalian sering mendengarkan sebuah perkataan “Tidur itu adalah hal yang paling dekat dengan kematian”, sehingga orang-orang yang masih bisa bangun dari tidurnya, itu merupakan sebuah kenikmatan yang luar biasa.

Terlepas dari hal itu, dan kita juga bahwa hidup dan mati hanya milik Allah. Sudah sejatinya kita sebagai seorang Muslim yang beriman untuk bersyukur atas segala kenikmatan yang ada. Mulai bangun tidur sampai menjelang kita tidur lagi nantinya.

Betapa banyak, orang lain di luar sana yang tidak menikmati segala aktivitas kesehariannya selepas bangun dari tidurnya. Entah dia kurang enak badan, pusing, flu dan penyakit-penyakit yang lain, kita tidak akan pernah tahu akan hal itu.

Oleh karena itu, bersyukurlah dengan selalu memanjatkan doa kepada Allah atas segala nikmat yang diberikan kepada kita sekalian. Walaupun ada banyak sekali cara bersyukur dalam Islam, doa pun termasuk salah satunya.

Doa Bangun Tidur

Berikut doa pendek yang bisa kita lafadzkan ketika bangun tidur:

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُوْر

Alhamdullillahilladzi ahyaanaa ba’da maa amaatanaa wa ilaihin nusyuur

Artinya: “Segala puji bagi Allah, yang telah membangunkan kami setelah menidurkan kami, dan kepada-Nya lah kami dibangkitkan.” (HR. Bukhari no. 6325)

Baca Juga  Baca Doa Ini agar Segera Turun Hujan!

Mengucapkan doa bangun tidur juga sama dengan doa sebelum tidur, yaitu hukumnya sunnah. Sehingga barang siapa yang mengerjakan, selain sebagai bentuk syukur, doa tersebut juga menambah pahala bagi dirinya di akhirat kelak.

Semoga kita selalu mengamalkan segala doa dalam segala bentuk aktivitas yang kita lakukan, sehingga aktivitas itu bernilai pahala di sisi Allah SWT. Aaminn

Editor: Saleh

Admin
185 posts

About author
IBTimes.ID - Rujukan Muslim Modern. Media Islam yang membawa risalah pencerahan untuk masyarakat modern.
Articles
Related posts
Doa

Doa Menghadapi Dunia yang Tidak Stabil

1 Mins read
Saat ini kita memang sedang dihadapi dengan kondisi dunia yang tidak stabil. Di beberapa negara, perang menjadi makanan mereka sehari-hari. Di beberapa…
Doa

Wahai Para Istri, Bacalah Doa Ini Agar Suami Tidak Selingkuh

2 Mins read
Perselingkuhan adalah salah satu cobaan yang kerap kali menghantui setiap insan manusia yang sudah berumah tangga. Baik suami ataupun istri, keduanya berpotensi…
Doa

Ucapan Selamat Hari Raya Sesuai Sunnah

1 Mins read
Hari raya idul fitri atau idul adha adalah momentum bagi sanak keluarga, serta handai taulan untuk bertemu dan bersilaturahim. Mereka yang jauh…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 0 seconds