Doa

Doa Niat Makan Sahur Puasa Ramadhan

1 Mins read

Islam adalah agama yang telah mengatur segala urusan dan permasalahan umatnya dengan begitu lengkap dan sempurna. Begitupun sama halnya ketika seseorang yang sedang menikmati berkahnya bulan Ramadhan dengan memaksimalkan amalan-amalan di dalamnya. Salah satunya adalah menunaikan ibadah puasa Ramadhan bagi mereka yang beriman, dengan dianjurkan makan sahur terlebih dahulu.

Sebagaimana firman Allah Swt:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ

Artinya: Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa”  (QS. Al-Baqarah: 183)

Lalu, bagaimana bunyi doa makan sahur yang diajarkan dalam Islam?

Doa Niatan Puasa Ramadhan

Adapun sebelum menunaikan ibadah puasa, hendaklah kita terlebih dahulu berniat dan makan sahur sampai waktu yang telah ditentukan. Adapun doa yang sering kita dengar dan diamalkan pada umumnya adalah doa niat makan sahur puasa Ramadhan yang bunyinya di bawah ini:

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ اَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ هذِهِ السَّنَةِ ِللهِ تَعَالَى

Artinya: Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah Ta’ala.

Doa Makan Sahur

Adapun doa yang bisa kita lafadzkan agar makan sahur kita makin berkah dan penuh rahmat dari Allah Swt, doanya berbunyi:

يَرْحَمُ اللهُ المُتَسَحِّرِيْنَ

Artinya: “Semoga Allah menurunkan rahmat-Nya bagi mereka yang bersahur”

Doa itu berasal dari hadits riwayat At-Thabrani, sebagaimana bunyi haditsnya:

وروي عن السائب بن يزيد رضي الله عنه قال قال رسول الله صلى الله عليه و سلم نعم السحور التمر وقال يرحم الله المتسحرين

Artinya: Diriwayatkan oleh As-Saib bin Zaid RA, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, ‘Sebaik-baik hidangan sahur adalah kurma.” Rasulullah SAW lalu berdoa, ‘Semoga Allah menurunkan rahmat-Nya bagi mereka yang bersahur,” (HR At-Thabrani).

Baca Juga  Bolehkah Mendahulukan Sahur Sebelum Mandi Wajib?

Penutup Doa

Selain daripada doa niat puasa Ramadhan di atas, tentu masih banyak cara lain dalam menjaga dan memaksimalkan pahala puasa kita di bulan Ramadhan ini. Tinggal bagaimana kita mau usaha dan ikhtiar dalam mengamalkannya.

Renungkanlah firman Allah yang berbunyi:

لَهٗ مُعَقِّبٰتٌ مِّنْۢ بَيْنِ يَدَيْهِ وَمِنْ خَلْفِهٖ يَحْفَظُوْنَهٗ مِنْ اَمْرِ اللّٰهِ ۗاِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوْا مَا بِاَنْفُسِهِمْۗ وَاِذَآ اَرَادَ اللّٰهُ بِقَوْمٍ سُوْۤءًا فَلَا مَرَدَّ لَهٗ ۚوَمَا لَهُمْ مِّنْ دُوْنِهٖ مِنْ وَّالٍ

Artinya: “Baginya (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia.”  (QS. Ar-Rad: 11)

Semoga bermanfaat!

Editor: Soleh

Avatar
1420 posts

About author
IBTimes.ID - Rujukan Muslim Modern. Media Islam yang membawa risalah pencerahan untuk masyarakat modern.
Articles
Related posts
Doa

Doa Menghadapi Dunia yang Tidak Stabil

1 Mins read
Saat ini kita memang sedang dihadapi dengan kondisi dunia yang tidak stabil. Di beberapa negara, perang menjadi makanan mereka sehari-hari. Di beberapa…
Doa

Wahai Para Istri, Bacalah Doa Ini Agar Suami Tidak Selingkuh

2 Mins read
Perselingkuhan adalah salah satu cobaan yang kerap kali menghantui setiap insan manusia yang sudah berumah tangga. Baik suami ataupun istri, keduanya berpotensi…
Doa

Ucapan Selamat Hari Raya Sesuai Sunnah

1 Mins read
Hari raya idul fitri atau idul adha adalah momentum bagi sanak keluarga, serta handai taulan untuk bertemu dan bersilaturahim. Mereka yang jauh…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 0 seconds