Bagaimanakah bunyi doa saat hujan? Hujan adalah fenomena atmosfer yang luar biasa. Air yang ada di bumi dari sungai, laut, danau, dan sumber-sumber lain menguap ke atmosfer. Di atmosfer, butiran-butiran kecil air yang menguap lalu membentuk awan. Ketika awan makin berat, awan menghitam menjadi mendung. Setelah mendung, baru kemudian turun hujan.
Hujan menjadi berkah bagi manusia dan seisi bumi. Hujan memberikan kehidupan bagi tumbuhan, tumbuhan menjadi makanan bagi hewan, sementara tumbuhan dan hewan menjadi makanan bagi manusia. Pendek kata, hujan juga berkontribusi besar pada kehidupan manusia. Namun, hujan juga dapat menjadi ancaman bagi manusia.
Hujan selain menjadi berkah juga bisa menjadi sumber musibah. Banjir, tanah longsor, hingga angin puting beliung identik dengan musim hujan dan terjadi saat hujan. Selain itu, beberapa penyakit juga identik dengan musim hujan, seperti demam berdarah dan flu. Karenanya, hujan yang semacam ini tentu tidak diinginkan manusia. Agar dihindarkan dari hujan-hujan yang menjadi sumber musibah, doa berikut ini dapat diucapkan saat hujan:
Doa Saat Hujan
اَللَّهُمَّ صَيِّبًا نَافِعًا
Artinya: “Ya Allah! Turunkanlah hujan yang bermanfaat.”
Semoga dengan doa tersebut diucapkan ketika turun hujan, kita semua mengalami hujan yang penuh berkah. Hujan yang menghidupkan. Hujan yang menumbuhkan. Hujan yang menyegarkan. Semoga yang kita dapatkan adalah hujan yang penuh manfaat dan bukan hujan yang membawa musibah, penyakit, dan kematian.
Doa yang sangat pendek ini dapat kita biasakan untuk diucapkan saat turun hujan. Semoga hujan menjadi berkah dan mendatangkan manfaat bagi kita semua, juga makhluk di seluruh alam. Aamiiin.
Editor: Nabhan