Peristiwa

IBTimes dan Lazismu Galang Donasi Bareng untuk Cegah Corona

1 Mins read

Hal-hal baik akan semakin mudah dan luar biasa hasilnya jika dilakukan dengan cara bekerja bersama-sama. Inilah yang melatarbelakangi terjalinnya kerjasama antara IBTimes dengan Lazismu dalam jihad menebar kebaikan. IBTimes dan Lazismu secara bersama-sama galang donasi untuk kebutuhan pencegahan dan penanganan pasien terkait dengan wabah Covid-19.

Di tengah situasi global dengan status pandemik virus corona ini langkah kerjasama antara Ibtimes dan Lazismu dimulai. “Kerjasama ini sangat baik sekali karena akan memudahkan pengunjung Ibtimes melakukan kebaikan secara online melalui halaman galang donasi bersama Ibtimes dan Lazismu,” kata Edi Muktiono selaku Manajer Fundraising dan Kerjasama Lazismu.

Untuk saat ini Ibtimes dan Lazismu membuka seluas-luasnya peluang kebaikan bagi masyarakat untuk membantu team medis di rumah sakit rujukan Muhamamdiyah dan Aisyiyah dalam menangani wabah Covid-19 ini. Mereka saat ini kekurangan APD (Alat Pelindung Diri) sebagai tameng penularan virus Covid-19. Selain itu perlu adanya penanganan khusus bagi pasien yang memerlukan biaya yang tidak sedikit.

“Kami berharap kerjasama ini bisa mencapai tujuan yang baik, yaitu membantu pemerintah dan masyarakat dalam mengatasi wabah ini. Ini bagian dari bukti iman kita dan takwa kita kepada Allah Swt. Ke depannya kita juga akan bekerjasama untuk penggalangan dana lainnya, sehingga kehadiran Ibtimes juga turut membantu gerak kemanusiaan berbasis Islam yang dilakukan oleh Lazismu,” tutur Azaki Khoirudin selaku CEO IBTimes.ID.

Lazismu sendiri merupakan Lembaga Amil Zakat yang telah mendapatkan SK dari kementrian Agama untuk menerima, mengelola serta menyalurkan dana Zakat, infaq, shodaqoh dan dana kemanusiaan lainnya. Dengan demikian kerjasama ini memiliki payung hukum yang legal dan masyarakat tidak perlu ragu lagi untuk mendukung penggalangan dana kerjasama anatar Ibtimes dan lazismu ini.

Baca Juga  Selamat Datang Corona!

Dan menurut penelitian, masyarakat Indonesia termasuk dalam jajaran orang paling dermawan di dunia. Bahkan, jumlah donasi online yang berhasil terkumpul setiap tahunnya selalu meningkat. So, tak perlu tunggu esok, pengunjung IBTimes bisa menjadi bagian penggerak giat kemanusiaan dengan berbagi dan berdonasi di Lazismu (laz).

Klik Donate Now untuk Donasi
1005 posts

About author
IBTimes.ID - Cerdas Berislam. Media Islam Wasathiyah yang mencerahkan
Articles
Related posts
Peristiwa

Marc Marquez Isyaratkan Pensiun dalam Waktu Dekat

1 Mins read
IBTimes.ID – Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez mengisyaratkan akan pensiun dalam waktu dekat. Pernyataan tersebut diungkapkan Marc Marquez dalam wawancara dengan media…
Peristiwa

Nakhodai RSMJ, dr. Iwan Hartono Siap Hadirkan Layanan Kesehatan Inklusif untuk Semua

1 Mins read
IBTimes.ID – Rumah Sakit (RS) Muhammadiyah Jombang (RSMJ) resmi memasuki babak baru kepemimpinan melalui prosesi pelantikan dan serah terima jabatan Direktur untuk…
Peristiwa

Selesai Masa Tanggap Darurat, Tapanuli Selatan Kembali Tergenang Banjir

2 Mins read
IBTimes.ID – Baru saja selesai status tanggap darurat di Sumatra Utara, banjir kembali melanda Tapanuli Selatan, Jumat (2/1/2026). Pada Rabu (31/12/2025) silam,…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *