Report

Ikhtiar Batin, Menag Ajak Umat Berdoa agar Pandemi Segera Berakhir

1 Mins read

IBTimes.ID – Pandemi Covid-19 di Indonesia terus memuncak. Penambahan kasus konfirmasi harian hari ini mencapai 25.830 positif Covid-19. Angka ini adalah yang tertinggi selama kasus pertama ditemukan di Indonesia.

Pemerintah telah menetapkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat pada 121 Kabupaten/Kota di Pulau Jawa dan Bali. Kemenag juga telah menerbitkan dua edaran terkait juknis penyelenggaraan Iduladha 1442 H di dalam dan luar wilayah PPKM.

“Sebagai ikhtiar batin, saya mengajak seluruh umat beragama untuk terus berdoa agar pandemi cepat berlalu,” ujar Menag Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Jumat (2/7/2021).

Gus Yaqut, sapaan akrab Menag Yaqut juga mengajak masyarakat untuk banyak membaca Alquran. “Khusus untuk umat Islam, mari membaca surat Yasin, Surat Al Ikhlas atau bacaan apa pun. Sembari memohon agar Allah segera mencabut pandemi ini,” sambungnya.

Ia berharap tokoh agama dan rumah ibadah bisa menjadi pelopor dalam menggerakkan ikhtiar lahir dan batin untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Mari manfaatkan momentum PPKM Darurat ini untuk menjaga diri secara lahir dari potensi paparan Covid, sekaligus beribadah dan berdoa, memohon kepada Tuhan agar pandemi ini segera berakhir. Amin,” tutupnya.

Reporter : Yusuf

Baca Juga  Al-Mawardi: Tinjauan Konstelasi Pajak di Masa Pandemi
Avatar
1446 posts

About author
IBTimes.ID - Rujukan Muslim Modern. Media Islam yang membawa risalah pencerahan untuk masyarakat modern.
Articles
Related posts
Report

Anak Ideologis itu Amal Jariyah

1 Mins read
IBTimes.ID, Yogyakarta – Pendakwah muda Habib Husein Ja’far Al Hadar menyebut anak ideologis lebih baik daripada anak biologis. Alasannya, karena perjuangan dengan…
Report

Alissa Wahid: Gus Dur Teladan Kesetaraan dan Keadilan

2 Mins read
IBTimes.ID, Yogyakarta – Direktur Jaringan GUSDURian Alissa Wahid memberikan tausiyah pada peringatan Haul Gus Dur ke-15 yang bertempat di Laboratorium Agama UIN…
Report

Alissa Wahid: Empat Faktor Penyebab Meningkatnya Kasus Intoleransi di Indonesia

2 Mins read
IBTimes.ID, Yogyakarta – Direktur Jaringan GUSDURian Alissa Qotrunnada Wahid atau Alissa Wahid menyampaikan bahwa ada empat faktor utama yang menyebabkan tren peningkatan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 0 seconds