ParentingPerspektif

Anak Nasionalis itu Bernama Santri

3 Mins read

Jika kita sempat untuk menelaah sejarah, manuskrip–manuskrip lama yang menceritakan keteladanan pahlawan dan nenek moyang  yang memperjuangkan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) mati–matian. Tak akan pernah dilewatkan, sosok seorang Bung Karno dengan pidatonya berapi–api. Seorang Bung Hatta dengan kecerdasannya, Panglima Sudirman, Jendral Ahmad Yani dengan jiwa heroiknya.

Sempatkanlah pula untuk membaca biografi-biografi singkat HOS Cokroaminoto yang selalu disebut Guru Bangsa. Sisakanlah waktu sejenak untuk membaca profil singkat KH. Agus Salim, akan banyak kita temukan inspirasi–inspirasi dan keteladanan dari jiwa mereka.

Mereka semua termaktub dalam sejarah hitam maupun putih Negara Indonesia dan ditetapkan sebagai pahlawan. Orang yang memperjuangkan, untuk mengharumkan negerinya Indonesia, mereka semua yang mati urip tumpah darah menegakkan bendera Merah Putih setinggi–tingginya agar selalu berkibar di atas hak seluruh bangsa. Jika tanpa jihad dan perjuangannya yang tak henti–hentinya, tidak akan pernah ada upacara yang selalu kita peringati tanggal 17 Agustus setiap tahunnya.

Biografi Menginspirasi

Pernahkah kita berpikir? Siapakah mereka? Bagaimanakah latar belakang kehidupannya? Pernahkah kita membaca berbagai sumber dan referensi yang akurat perihal masa lalunya? Pernahkah kita bertanya – tanya, mengapa mereka semua mempunyai jiwa nasionalis yang begitu kuat dan kokoh, tanpa goyah menyuarakan kemerdekaan dalam jiwanya? Agar kelak, kita dan anak cucu dapat meneladani dan mengikuti jejaknya?

Mungkin, banyak dari kita akan menjawab pernah. Tak banyak yang menafikan, bahwa kita tak mungkin melupakan jasa – jasa mereka. Hanya segelintir, yang tidak ingin menahu tentang jiwa – jiwa teladan yang selalu terpatri dalam dirinya.

Mungkin, tak banyak yang tahu. Ternyata mayoritas dari pahlawan dan pejuang di negara kita adalah seorang santri. Seorang santri tentu berbeda dengan kadarnya seorang murid pada umumnya. Tentu berbeda dengan seorang pelajar pada halnya. Tentu berbeda. Santri bukan hanya seorang yang menuntut ilmu seadanya saja. Tidak perlu harus diuraikan secara rinci, siapakah seorang santri.

Baca Juga  Keutamaan Guru di Dunia dan Hari Kiamat

Jika hanya memaknainya secara verbal, kita akan mendapati pemaknaan yang sangat sempit, hingga sempit pula penafsiran dan pengertiannya. Jika ingin tahu, dan mengerti siapakah ia seorang santri? Datanglah ke Pondok Pesantren, tinggallah di sana, resapi dan maknai hakikatnya, belajarlah dan ambillah banyak pendidikan dan pelajaran di sana. Jika perlu, amalkan ilmu yang telah didapat. Kita akan merasakan dan betul paham, siapakah santri sebenarnya.

Tips Mencari Ilmu

Sering kali, kita salah memaknai dan berakhir pada pemahaman yang salah. Santri hanyalah menuntut ilmu di bidang agama. Sedangkan pelajar hanya mempelajari di bidang umum. Hampir seluruh pengertian tentang seorang santri menafsirkan demikian. Padahal untuk mencari ilmu, tidak akan pernah dipisahkan. Menuntut ilmu itu secara keseluruhan, tidak ada yang hanya mempelajari di bidang agama saja, tidak juga hanya di bidang umum saja.

Mencari ilmu 100% agama, dan 100% umum. Tidak ada 50% agama, dan sisanya adalah umum. Jika ada yang berorientasi demikian, akan mudah tergerus dan kalap di masa yang akan datang. Karena ilmu akan selalu bertambah dan tidak akan berkurang, jika hanya mencari separuhnya, yang melengkapi adalah perusaknya.

Seorang santri selalu diajarkan untuk membela kebenaran, menuntut keadilan, menjunjung tinggi sebuah perdamaian, amar ma’ruf dan tentu nahi munkar. Sejak kapan, santri tidak mempelajari demikian? Kitab dan bacaan yang selalu menjadi rujukan, mengandung suatu kebenaran yang pasti pada Al Quran dan Sunnah. Santri selalu diajarkan untuk memerangi kemungkaran, kemunafikan, angkara dan kemurkaan, penjajah dan rasa penjajahan.

Jika ada seorang santri yang mengadu domba dan memicu suatu pertengkaran satu sama lain, maka ia adalah komunis, ia adalah munafik, ia adalah penyusup. Dan bibit seperti itulah yang harus dimusnahkan dari muka bumi, agar tidak lahir generasi – genarasi selanjutnya.

Baca Juga  Apakah Penyelenggara Pemilu Juga Termasuk Jihad?

Santri tidak akan pernah mengkhianati. Bagaimana ia takut dengan penjajah, jika yang paling pertama ditakuti adalah Tuhannya. Bagaimana ia akan gentar dengan musuh dan lawan, jika dalam hati dan nuraninya adalah kebenaran. Jika ada yang mengelu–elukan dan membuat suatu propaganda bahwa santri tidak nasionalis dan pancasialis, maka orang yang satu-satunya menentang itu adalah yang pertama kali ditumpas.

Santri dan Nasionalis Satu Kesatuan

 Anak yang nasionalis itu bernama santri. Jika masih tidak mempercayai, mengapa seorang santri selalu dikatakan menjadi seseorang yang sangat nasionalis. Ingatlah dan hafalkan lagi lagu kebangsaan Republik Indonesia–Indonesia Raya karya WR. Supratman:

Hiduplah tanahku, Hiduplah negeriku

Bangsaku, Rakyatku, semuanya

Bangunlah jiwanya, Bangunlah badannya

Untuk Indonesia Raya.

 Perlu untuk digarisbawahi di baris bangunlah jiwanya, bangunlah badannya.Kalau bukan di Pesantren yang menjadi tempat untuk selalu dibakar semangatnya, digelorakan jiwanya, ditempa sanubarinya. Di manakah kita bisa mendapatkan itu semua, sedangkan Pesantren selalu menjadi tempat semurni–murninya untuk mencari ilmu?

Negara Indonesia ini tidak akan pernah merdeka jiwa dan raganya tanpa juangnya seorang santri. Tak akan pernah terbebas dari belenggu penjajah, tanpa jiwa pelopor utama bangsa. Bung Karno adalah murid dari seorang santri, Bung Hatta adalah seorang santri, Bung Tomo dan orasinya yang menggelegar adalah seorang santri, Tuanku Imam Bonjol, Pangeran Diponegoro, Cut Nya’ Dhien dan masih banyak lagi pahlawan–pahlawan yang berlatar belakang menjadi seorang santri sengaja tidak disebutkan dalam buku–buku sejarah yang kita pelajari saat ini. Hanya seorang pelaku sejarah yang tahu dan tentu akan menyuarakan suatu kebenaran bagi siapapun yang memaknai.

Editor: RF Wuland

Avatar
6 posts

About author
Mahasiswi Guru Gontor Putri Kampus 3
Articles
Related posts
Perspektif

Moderasi Hilirisasi Haji

3 Mins read
Dalam beberapa tahun terakhir, hilirisasi haji telah menjadi sorotan penting di Indonesia. Berangkat dari visi untuk memberikan pelayanan haji yang berkualitas dan…
Perspektif

AI dan Masa Depan Studi Astronomi Islam

4 Mins read
Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) merupakan program komputer yang dirancang dan dihadirkan untuk dapat meniru kecerdasan manusia, termasuk kemampuan pengambilan keputusan,…
Perspektif

Pendidikan sebagai Dasar Pembentuk Nilai Hidup

3 Mins read
“Pendidikan (opvoeding) dan pengajaran (onderwijs) merupakan usaha persiapan dan persediaan untuk segala kepentingan hidup manusia, baik dalam hidup bermasyarakat maupun hidup berbudaya…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 0 seconds