News

Ojek Online di Bandung Bisa Angkut Penumpang Lagi, Ini Syaratnya

1 Mins read

IBTimes.ID, Bandung – Pengemudi Ojek Online (ojol) diwajibkan memiliki surat bebas Covid-19 sebagai syarat bagi ojol untuk bisa kembali mengangkut penumpang. Hal itu mengemuka dalam audiensi antara Pemerintah Kota Bandung dengan perwakilan aplikasi ojol di Balai Kota, Jumat (3/7/2020).

“Kami minta mitra ini memiliki surat keterangan bebas Covid-19. Surat tersebut tentu dikeluarkan oleh institusi yang berwenang. Dalam hal ini adalah lembaga kesehatan,” kata Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna.

Ema lebih jauh mengatakan, syarat tersebut menjadi bagian dari kenyamanan dan ketenangan baik mitra dan pelanggan yang akan melakukan pemesanan nantinya.

“Supaya pesan melalui aplikasi terverifikasi, driver ojek online ini harus bebas (Covid-19) sehingga konsumen merasa aman. Kami apresiasi, ada cek poin bagi mitra untuk kesehatan dan kendaraannya. Itu sudah memadai sisi protokol kesehatannya,” tutur Ema.

Sedangkan untuk izin, Ema mengatakan Pemkot Bandung pun tidak mematok waktunya. Jika syarat sudah terpenuhi, maka izin akan dikeluarkan.

“Mereka komitmennya kuat, saya akan informasikan kepada Pak Wali bahwa sudah cukup layak untuk beroperasi. Jika minggu depan saya pikir bisa lah. Bertahap pastinya, mitra ini belum seluruhnya dulu karena mereka berproses,” ujarnya.

Menurut dia, pemerintah sudah memberikan arahan. Perlu ada simbiosis mutualisme antara pengelola dengan mitranya.

“Harus ada simbiosis mutualisme, win win solution, kita berikan arahan regulasi ini. Mereka yang paparkan ini ideal, tinggal partisipasi dan kontribusinya dibuktikan di lapangan,” katanya.

Sementara itu, perwakilan Grab Indonesia, Mawadbi Lubby menyatakan siap untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi mitranya. Hal tersebut juga demi memberikan rasa kepercayaan kepada pelanggan.

“Kita sejalan dengan pemerintah, akan melakukan instruksi secara bertahap. Ada yang harus dilakukan dan dipersiapkan terlebih dahulu,” kata Lubby.

Baca Juga  Salam Hormat Kami kepada Tenaga Medis yang Berjuang Melawan Covid-19

Mengenai Surat Keterangan Bebas Covid 19, pihaknya secara bertahap untuk melakukan tes bagi para mitra.  “Soal tes di Kota Bandung baru 200 mitra. Tinggal sisi teknisnya akan kita coba bahas,” ucapnya.(Zikria Fikri)


Iklan kemitraan Lazismu.org

Avatar
1 posts

About author
Media yang Akurat,Aktual,Terpecaya
Articles
Related posts
News

Universitas PTIQ Jakarta Kirim 86 Mahasiswanya untuk Magang dan KKN Internasional di Semenanjung Malaysia

1 Mins read
IBTimes.ID, Jakarta – Universitas PTIQ Jakarta mengutus 86 mahasiswa untuk melaksanakan program magang dan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional di Semenanjung Malaysia. Kegiatan ini…
News

7 Poin Pernyataan Bersama MUI dan Ormas-Ormas Islam untuk Kemerdekaan Palestina

2 Mins read
IBTimes.ID, Jakarta (18/7/24) – Agresi dan penjajahan Zionis Israel atas Palestina yang telah berlangsung lebih dari 75 tahun belum bisa dihentikan oleh…
News

MUI, Pemerintah, dan Ormas Islam Gelar Dialog Perdamaian Palestina

3 Mins read
IBTimes.ID – Majelis Ulama Indonesia (MUI), Komisi Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional (HLN-KI) menggelar dialog Palestina bertema “Kebijakan dan Peran Indonesia…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 0 seconds