Perspektif

Reuni 212: Islam Ofisial vs Islam Oposisi

1 Mins read

Prof M Amin Abdullah meminjam term Ibrahim Abu Rabi’ dua kategori terminologis: Official Islam dan Oppositional Islam berebut dominan. Dan bagian paling sulitnya adalah merawat ghirah pergerakan. Banyak gerakan mati layu sebelum berkembang

Official Islam saya sebut Islam mapan selalu dikaitkan dengan Muhammadiyah, NU, Persis, Nahdhatul Ummah dan gerakan moderat lainnya yang memberi corak wajah Islam di Indoenesia. Kehadiran FPI merubah wajah Islam (Official Islam) yang tidak didapatkan pada Islam mapan.

Proses dialektik adalah sunatullah. Termasuk Gerakan FPI yang merevisi Official Islam yang dikesankan damai atau dingin yang kemudian lebih dikenal term moderat. Ke depan, FPI bisa saja menjadi arus utama pergerakan Islam konservatif yang memposisikan sebagai lawan. Opositional Islam dalam arti positif.

Arus utama pegerakan Islam bisa berubah dan 212 cukup siginifikan memberi corak dan warna dari yang semula moderat menjadi progresif meski dengan potensi dasar konservatif. Bagaimanapun, 212 masih punya daya pikat meski tak sebesar menjelang Pilpres karena pilihan diksi yang mudah dan sesuai kebutuhan saat itu.

***

Pikiran progresif konservatif inilah yang kemudian menjadi perekat meski bermula dari pergerakan primordial. Konservatifisme inilah yang kemudian menjadi tenaga yang menggerakkan. Saya memang belum tahu, bakal seperti apa gerakan ini ke depan; apakah sukses mendapat bentuk baru atau malah gagal dan ditepikan karena dianggap enemy politik.

Sebagai sebuah pergerakan, 212 masih sangat menarik dan relevan meski mengalami banyak masalah dan perubahan, baik internal maupun eksternal. Sebut saja, belum pulangnya imam besar HRS. Berikut semua masalah yang melekat adalah soal krusial di internal yang terus melemahkan. Pun dengan perubahan peta politik pasca Pilpres 2019 adalah ujian berat terhadap kekokohan dan soliditas ideologi yang di usung.

Baca Juga  Menggugat Logika Lompat Nadiem Makarim

Tidak sedikit yang mempersepsi 212 sebagai kanal alternatif di tengah buntu. Sebab gerakan Official Islam mengalami kebekuan dan terjebak rutinitas. Pikiran subyektif saya mengatakan demikian meski harus diuji. Pada titik tertentu, kekuatan ideologi Islam mengemuka dan menemukan ruang pada pikiran dan gerakan konservatif progresif 212.

Titik lemah 212 adalah pada aktifitas politik praktisnya yang menurut saya kebablasan. Sekaligus emosional meski dibungkus ghirah. Mestinya, 212 menjadi milik umat Islam dengan tidak membedakan golongan atau manhaj dan bukan gerakan partisan dan berpihak pada partai politik tertentu.

Bagaimanapun, ini adalah tantangan sekaligus ikhtiar membangun model gerakan Islam natural dan generik dan melepas diri dari kepentingan politik kekuasaan yang melelahkan. Saya tetap berharap 212 menjadi episentrum pergerakan Islam yang melampaui. Selamat reuni.

Related posts
Perspektif

Tidak Bermadzhab itu Bid’ah, Masa?

3 Mins read
Beberapa waktu lalu, ada seorang ustadz berceramah tentang urgensi bermadzhab. Namun ceramahnya menuai banyak komentar dari berbagai kalangan. Ia mengatakan bahwa kelompok…
Perspektif

Psikologi Sosial dalam Buku "Muslim Tanpa Masjid"

3 Mins read
Dalam buku Muslim Tanpa Masjid, Kuntowijoyo meramalkan pergeseran signifikan dalam cara pandang umat Islam terhadap agama dan keilmuan. Sekarang, ramalan tersebut semakin…
Perspektif

Paradoks Budaya Korupsi Masyarakat Religius

2 Mins read
Korupsi yang tumbuh di masyarakat yang dikenal religius memang menjadi paradoks. Di masyarakat yang memegang teguh nilai-nilai agama, mestinya kejujuran, integritas, dan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 0 seconds