Report

Enam Poin Maklumat MUI tentang Aneksasi Israel di Wilayah Palestina

2 Mins read

MAKLUMAT

DEWAN PIMPINAN  MAJELIS ULAMA INDONESIA

Tentang,

ANEKSASI ISRAEL TERHADAP  WILAYAH TEPI BARAT PALESTINA

Nomor :   Kep-1315/DP-MUI/VII/2020

Bismillahirrahmanirrohim

Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia dengan memperhatikan dan mencermati berbagai fakta:

  1. Pemerintah Israel melakukan aneksasi terhadap wilayah Tepi Barat Palestina. Aksi ini didukung penuh oleh pemerintah Amerika  Serikat di bawah kepemimpinan  Donald Trump. Ini  adalah upaya sistematis untuk menyempurnakan semangat imperialistik, pendudukan sekaligus penaklukkan terhadap bangsa dan rakyat Palestina di abad XXI ini.
  2. Bangsa dan rakyat Palestina yang telah mengalami penderitaan panjang  sebagai akibat dari kekejaman sistemik pemerintah Isreal semakin disengsarakan dengan serangan Pandemi sekaligus aneksasi Isreal.
  3. Invasi  dan  aneksasi  Pemerintah  Israel  ini  tidak  saja  telah mendorong perlawanan  rakyat Palestina. Akan tetapi telah  mengakibatkan disharmoni dan konflik  di Timur Tengah serta mengganggu ketertiban, keamanan dan perdamaian dunia.
  4. Dukungan intemasional, termasuk Indonesia, kepada bangsa dan rakyat Palestina untuk memperjuangkan kedaulatan dan kemerdekaannya telah dilakukan. Bahkan oleh Majelis Umum (MUI) dan Dewan Keamanan (DK) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pun juga sudah mengeluarkan resolusi memberikan dukungan terhadap kemerdekaan dan kedaulatan bangsa dan rakyat Palestina.
  5. Pemerintah Amerika, terutama di bawah kepemimpinan Donald Trump, telah menggunakan hak vetonya untuk memberikan dukungan penuh kepada Israel melancarkan dan menyempumakan aneksasi di wilayah Tepi Barat. Sikap Amerika  ini dengan demikian telah dengan  sengaja bersama Israel melanggar dan merusak hukum intemasional, menghancurkan kemanusiaan dan kemerdakaan serta kedaulatan.

Berdasarkan kepada Pembukaan UUD 1945 bahwa “kemerdekaan adalah hak segala bangsa dan oleh sebab itu maka penjajahan  di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan,” berbagai resolusi PBB dan dukungan masyarakat intemasional terhadap kemerdekaan dan kedaulatan bangsa dan rakyat Palestina, serta keyakinan terhadap misi Rahmatan Lil Alamin, maka Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia menyatakan sikap sebagai berikut:

  1. Aneksasi yang dilakukan oleh pemerintah Israel dan didukung oleh Amerika Serikat adalah bentuk penjajahan yang sangat nyata abad XXI. Tindakan Aneksasi ini juga sekaligus merupakan pelanggaran berat terhadap hukurn intemasional, HAM dan kemerdekaan serta kedaulatan.
  2. Mengutuk  keras aneksasi yang dilakukan oleh pemerintah Israel terhadap wilayah Tepi Barat Palestina. Aneksasi ini juga merupakan kejahatan yang sangat nyata dan sistemik yang dilakukan negara yang jusru bisa memicu konflik yang berkepanjangan dan ketidak amanan global.
  3. Menghargai dan mendukung penuh sikap pemerintah Indonesia yang sudah dan secara konsisten selalu dan akan memberikan dukungan terhadap perjuangan bangsa dan rakyat Palestina hingga hari ini.
  4. Mendesak kepada Dewan Keamanan PBB untuk segera mengadakan sidang menetapkan untuk mengeluarkan Israel dari keanggautaan PBB atas  kesengajaannya melakukan pengkhianatan dengan melanggar berbagai resolusi yang sudah dihasilkan oleh PBB.
  5. Memberikan dukungan penuh kepada seluruh elemen bangsa Indonesia,  civil  society, masyarakat intemasional dan negara-negara sahabat anggota PBB dan OKI untuk melakukan upaya-upaya pembelaan terhadap bangsa dan rakyat Palestina. Dan menciptakan perdamaian dunia dengan cara-cara damai, bermartabat dan konstitusional.
  6. Menyerukan umat Islam khususnya untuk melakukan Qunut Nazilah demi keselamatan bangsa dan rakyat Palestina.

1 Juli 2020 M

DEWAN PIMPINAN MAJELIS ULAMA INDONESIA

Wakil Ketua Umum

K.H. Muhyiddin Junaidi, M.A.

Sekretaris Jenderal

Dr. H. Anwar Abbas, M.M., M.Ag.

Editor: Yusuf R Y

Avatar
1005 posts

About author
IBTimes.ID - Cerdas Berislam. Media Islam Wasathiyah yang mencerahkan
Articles
Related posts
Report

Hamim Ilyas: Islam Rahmatan Lil Alamin Tidak Sebatas Jargon

1 Mins read
IBTimes.ID – Hamim Ilyas Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan, Islam Rahmatan Lil Alamin harusnya tidak sebatas jargon belaka,…
Report

Najib Burhani: Kelompok Ekstremis Mengincar Anak Muda di Media Sosial

2 Mins read
IBTimes.ID – Ahmad Najib Burhani Cendekiawan Muda Muhammadiyah menyampaikan, kelompok ekstremis kian mengincar anak muda lewat internet di media sosial. Hal ini…
Report

Robert W. Hefner: Muhammadiyah is the Most Organized Islamic Entity in the World

2 Mins read
Muhammadiyah as an organization that was established long before Indonesia’s independence has excellent educational, health, and social movements. This has received an…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *